Hadirkan Rumah Layak Huni, BAZNAS Kota Yogyakarta Serahkan Bantuan Dana Rp.40.000.000 Bagi Ibu Sariyem dan Bapak Walijan
13/01/2025 | Penulis: Amil
Pelaksanaan Program Rumah Layak Huni BAZNAS (RLHB)
Yogyakarta – Seremonial penyerahan bantuan yang sekaligus penandatanganan Berita Acara digelar Ahad, 12 Januari 2025/12 Rajab 1446, bertempat di Balai RW setempat.
Walikota Yogyakarta terpilih, dr. Hasto Wardoyo, hadir langsung untuk menyaksikan prosesi tersebut. Turut hadir pula Ketua DPRD Kota Yogyakarta, Wisnu Sapdono Putro S.H., Ketua LPM Kelurahan Wirobrajan, Ihwan Dzulkifli S.T., Ketua LPMK Pakuncen, Bambang Margiyanto dan tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya, Hasto Wardoyo menyampaikan pentingnya kolaborasi antara BAZNAS Kota Yogyakarta dengan Pemerintah dan masyarakat untuk mewujudkan kesejahteraan. “Program Rumah Layak Huni ini merupakan wujud nyata perhatian kepada warga yang membutuhkan. Kami berharap bantuan ini dapat memberikan kenyamanan dan meningkatkan kualitas hidup Ibu Sariyem dan Bapak Walijan, ujarnya.
Ketua DPRD Kota Yogyakarta, Wisnu Sapdono Putro, juga mengapresiasi langkah BAZNAS Kota Yogyakarta dalam menginisiasi program RLHB. “Program ini selaras dengan visi pembangunan kita, yaitu memastikan tidak ada warga yang tertinggal dalam hal akses perumahan layak huni, katanya.
Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta, Drs.H. Syamsul Azhari, menjelaskan bahwa bantuan RLHB ini adalah bagian dari upaya BAZNAS Kota Yogyakarta untuk mengentaskan kemiskinan di kota ini. “Kami menargetkan peningkatan kualitas hidup masyarakat, khususnya yang masuk kategori tidak mampu. Rumah layak huni menjadi kebutuhan mendasar yang harus dipenuhi,” katanya.
Proses renovasi rumah Ibu Sariyem dan Bapak Walijan melibatkan gotong-royong dari warga sekitar, yang semakin memperkuat semangat kebersamaan. Ketua LPM Wirobrajan, Ihwan Dzulkifli, menyatakan bahwa kerja sama antara BAZNAS Kota Yogyakarta dan warga menjadi bukti kekuatan sosial di Yogyakarta.
“Saya sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu, terutama BAZNAS Kota Yogyakarta dan masyarakat yang peduli. Semoga rumah ini menjadi berkah bagi keluarga kami,” ujar Ibu Sariyem dengan mata berkaca-kaca. Hal yang sama juga diungkapkan Ketua LPMK Pakuncen Bapak Walijan.
Setelah seremonial acara dilanjutkan pelepasan genteng secara simbolis dilakukan oleh Walikota Yogyakarta terpilih diserahkan kepada Ketua BAZNAS Kota Yogyakarta, menandai dimulainya renovasi rumah.
Acara diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh tokoh agama setempat, memohon keberkahan atas pelaksanaan renovasi rumah . Kehadiran sejumlah tokoh penting dan antusiasme warga mencerminkan betapa program RLHB ini menjadi momen berarti dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
BAZNAS Kota Yogyakarta menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak dan berharap program serupa dapat terus berjalan dan menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan.
=====================
*Tunaikan zakat/infaq, melalui Kantor Digital BAZNAS Kota Yogyakarta.
https://kotayogya.baznas.go.id/bayarzakat
Kunjungi juga website: https://baznas.jogjakota.go.id
?
Berita Lainnya
BAZNAS Kota Yogyakarta dan Kodim 0734 Perkuat Sinergi Program Sosial dan Kemanusiaan
BAZNAS Kota Yogyakarta Perkuat Sinergi dengan Kemenag untuk Optimalkan Pengelolaan Zakat
5 Ayat tentang Ikhlas dalam Beramal yang Menggetarkan Hati
BAZNAS Kota Yogyakarta Hadiri Peninjauan Lokasi TMMD Sengkuyung Tahap IV Tahun 2025 di Kemantren Kotagede
BAZNAS Kota Yogyakarta Hadiri Apel Hari Santri Nasional 2025 di Balaikota Yogyakarta
BAZNAS Kabupaten Bantul Lakukan Studi Tiru Kantor Digital ke BAZNAS Kota Yogyakarta

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
